11 Hal Penyebab Iritasi Kulit Pada Bayi


www.cekalergi.com

Kulit anak bayi masih belum berkembang sempurna dan cenderung rentan jika dibandingkan dengan kulit orang dewasa. Oleh karena itulah, penting bagi Bunda untuk selalu menjaga kulit bayi agar tidak terserang alergi kulit. Berikut beberapa hal yang bisa menyebabkan bayi terkena alergi kulit:

1. Tabir Surya

Tabir surya memang memiliki fungsi untuk melindungi kulit, namun beberapa formula ternyata bisa menyebabkan kulit bayi teriritasi. 

2. Sabun Antibakteri

Bahan-bahan seperti triclosan pada sabun antibakteri bisa menyebabkan iritasi untuk anak yang memiliki kulit sensitif.

3. Eksim

Beberapa pelembab tertentu bisa menjadi penyebab iritasi kulit bayi bila ditambahkan dengan pewangi tertentu.

4. Baby Wipes atau Waslap

Tisu khusus bayi (baby wipes) sekali pakai memang terkesan sangat ringkas, tetapi hati-hati, karena bisa saja produk itu mengandung alkohol, dan pewangi tertentu pun bisa sebabkan kulit teriritasi. Beberapa tisu bayi juga ditengarai mengandung pengawet yang bisa memicu alergi. 

5. Deterjen Pencuci Baju

Zat kimia yang ada pada deterjen bisa menyebabkan beberapa masalah pada kulit bayi, juga anak.

6. Sensitif Terhadap Kondisioner dan Shampoo
Beberapa pewangi dan zat kimia yang terkandung dalam shampo dan kondisioner bisa mengganggu kondisi kulit kepala dan menyebabkan masalah.

7. Alternatif dari Pelembap Pakaian

Jika kulit si kecil sensitif, sebaiknya hindari mencuci pakaian atau seprainya dengan cairan pelembut pakaian.

8. Cairan Pembersih Perabot Rumah

label peringatan yang tertulis "nontoxic" belum menjadi aturan wajib untuk dicantumkan pada setiap produk pembersih rumah tangga. Beberapa kandungan seperti alkylphenol ethoxylates (APEs), yang sering digunakan dalam beberapa produk pembersih bisa sebabkan masalah hormon. Amonia bisa sebabkan iritasi pada pernapasan, kulit terbakar, dan beracun jika tertelan.

9. Zat Pengawet dan Sabun

Beberapa sabun bayi bisa saja mengandung formaldehyde yang bisa menyebabkan iritasi pada kulit, mata dan paru-paru. Bahkan, sabun dengan kandungan ini juga bisa memicu eksim (kulit yang meradang dan teriritasi).

10. Semprotan Pembununh Serangga dan Tabir Surya

Risiet menunjukkan bahwa zat kimia dari cairan semprotan pembunuh serangga bisa dengan mudahnya terserap ke dalam kulit, khususnya untuk kulit yang diolesi oleh tabir surya.

11. Zat Beracun Sekitar Lantai

Pastikan lantai atau karpet yang sering dibuat bermain oleh bayi bersih dari polutan apapun karena pestisida dan racun bisa saja masuk ke dalam rumah secara bersamaan dengan debu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar