Informasi Mengenai Alergi Makanan pada Bayi dan Cara Mengatasinya

Alergi Pada Bayi | Alergi Susu Pada Bayi

Tak menutup kemungkinan bahwa si kecil bisa saja memiliki alergi terhadap berbagai makanan yang ia konsumsi. Beberapa alergen kuat seperti kacang-kacangan dan seafood bisa menyebabkan alergi pada si kecil. Namun, tahukah Bunda bagaimana cara untuk mengatasi alergi pada anak dan tahukah Bunda apa saja gejala alergi pada anak? Berikut ini adalah informasi lengkapnya.

Gejala Alergi pada Bayi dan Anak


Perut Membesar dan Masalah Pencernaan

Salah satu gejala alergi pada anak atau bayi biasanya dengan mudah dilihat pada kondisi perut dan pencernaan si kecil. Gejala alergi paling umum ditandai dengan perut bayi yang membesar. Lalu si kecil juga mengalami masalah pencernaan seperti diare, mencret hingga mengeluarkan darah saat buang air.

Masalah Kulit

Gejala berikutnya bisa ditandai dengan berbagai masalah kulit yang menyerang si kecil. Masalah kulit seperti gatal-gatal, biduran dan ruam pada kulit biasanya muncul saat anak mengalami alergi.

Sesak Nafas


Masalah kesehatan akibat alergi berikutnya yang cukup serius adalah sesak nafas. Gejala alergi ini biasanya muncul pada anak setelah ia mengonsumsi alergen kuat seperti seafood, susu atau kacang-kacangan. Jika si kecil mengalami hal ini maka Bunda harus segera membawanya ke rumah sakit atau dokter khusus alergi agar si kecil mendapatkan perawatan lebih lanjut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar